[youtube http://www.youtube.com/watch?v=2KmyWuM4R80]
Beberapa orang pasti adalah orang yang ceroboh dan kadang lupa meletakkan barang-barangnya dimana, termasuk handphone. Kadang handphone ketinggalan di sebuah tempat adalah salah satu bukti ada banyak sekali orang yang lalai maupun lupa atas barang berharga sekalipun. Setelah handphone ketinggalan di suatu tempat atau diletakkan di tempat yang tersembunyi, orang akan mencarinya dengan meneleponnya, untuk melihat dimana nada dering handphone itu berbunyi. Masalahnya adalah jika handphone tidak diatur dalam mode bersuara atau sedang dalam silent mode, bahkan tidak diberi nada getar sekalipun, maka orang akan kesulitan mencari handphone tersebut. Mungkin salah satu solusi untuk mencegah handphone anda hilang dengan berlarut-larut, anda perlu memberikan aplikasi-aplikasi canggih yang bisa melacak keberadaan handphone anda ketika anda lupa meletakkannya dimana, atau tertinggal di sebuah tempat. Salah satu aplikasi yang bisa digunakan adalah Plan B.
[youtube http://www.youtube.com/watch?v=WlQP-HS9WcQ]
Fungsionalitas dari Aplikasi Plan B ini masih sama dengan aplikasi lain yang berfungsi untuk melacak dimana ponsel anda yang hilang, tertinggal, atau entah diambil oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Plan B akan melihat dimana handphone anda sekarang berlokasi. Hebatnya adalah, Plan B punya keuntungan lain bagi anda yang menggunakannya. Kelebihan lain yang dimiliki aplikasi ini adalah kita mendapatkan pemberitahuan jika kartu SIM pada ponsel diganti tanpa sepengetahuan kita. Jadi jika handphone anda diambil oleh orang lain dan sim card anda diganti, maka anda akan mendapatkan informasi mengenai hal tersebut. Ada satu lagi yang tak kalah penting dari penggunaan Plan B ini, yakni memungkinkan anda untuk membuat sebuah passcode yang bisa melindungi aplikasi ini dari perubahan yang tidak diinginkan. Sama seperti aplikasi sejenis lainnya, ada dapat mendapatkan aplikasi ini di Store aplikasi yang ada di ponsel anda. Aplikasi ini dapat di unduh secara gratis dan dapat digunakan untuk perangkat Android v1.6 ke atas. Nah, jadi tidak usah berpikir panjang lagi, segera cegah kemungkinan anda kehilangan ponsel kesayangan ada dengan menggunakan aplikasi ini.
Leave a Reply